RTLH Survei Kepuasan Masyarakat pada DISPERINDAGKUKM Kabupaten Kebumen
RTLH Survei Kepuasan Masyarakat pada DISPERINDAGKUKM Kabupaten Kebumen
DISPERINDAGKUKM - Setelah melihat hasil survei kepuasan masyarakat pada Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Kebumen. Ada 3 Prioritas Unsur yang harus ditindaklanjuti untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat yaitu Unsur Produk Layanan, Sarana dan Prasarana serta Waktu Pelayanan.
Unsur Produk Layanan saat ini baru mendapat nilai 78,95 dari nilai rata-rata layanan sebesar 88,61. Sehingga perlu dilakukannya sosialisasi melalui Gebyar Pasar atas produk layanan perijinan Los/Kios agar dikenal masyarakat khususnya para pedagang.
Pada Unsur Sarana dan prasarana mendapat nilai 82,89 dari nilai rata-rata 89,39. Maka perlu adanya Pengadaan Sarana dan Prasarana layanan e-Retribusi di semua Pasar Kabupaten.
Unsur terakhir yaitu Waktu Pelayanan. Tindaklanutnya adalah pengarahan kepada Petugas Layanan Perijinan Los/Kios (Petugas Retribusi UPTD Pasar khususnya Agen laku pandai) untuk mempercepat waktu layanan. Karena saat ini nilai waktu layanannya baru mencapai 76,32 dari nilai waktu layanan rata-rata sebesar 86,06.