Stand Pemkab Kebumen Raih Terbaik Ke III Nasional Dalam Gelaran PPUD 2017
Stand Pemkab Kebumen Raih Terbaik Ke III Nasional Dalam Gelaran PPUD 2017
PEMKAB KEBUMEN IKUTI GELARAN PPUD 2017
(Dinas Perindag Kebumen, 6 Agustus 2017). Pemerintah Kabupaten Kebumen, dikoordinir Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kebumen, mengikuti Promosi Produk Unggulan Daerah (PPUD) 2017, yang digelar dari 3 hingga 6 Agustus 2017 di Alun-Alun Kidul Boyolali.
PPUD 2017 dibuka secara resmi oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan Karyanto Suprih bersama Bupati Boyolali Seno Samodro, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Tjahya Widayanti dan Staf Khusus Menteri Perdagangan Eva Yuliana dengan membunyikan Klonengan.
PPUD 2017, yang dulu populer dengan nama Pameran Pangan Nusa dan Pameran Produk Dalam Negeri (PPN-PPDN), merupakan wahana untuk mempromosikan produk-produk unggulan Indonesia. Melalui PPUD Kemendag berupaya mengembangkan dan mengoptimalkan potensi sumber daya alam daerah.
Selain perluasan pasar, PPUD juga dapat memotivasi pelaku usaha di daerah, serta menumbuhkan wirausaha baru yang kompeten melalui penciptaan dan kreasi produk-produk unggulan daerah yang berkualitas.
Dalam gelaran tersebut, produk craft UKM yang dipamerkan dari Kebumen antara lain: Anyaman Bambu Tembelang (Bambusa), Aksesoris Jenitri (Hury Accessories, Ayudya Craft, Bumdes Mitra Lestari, NDF Rudraksh Collection, Rhynbhi), Cluth dan aneka Anyaman Pandan (Kanna Collection, Heart of Spora, UD Pancuran Mas, Cahyaning), Songkok (Al Aqso), dan Batik Tulis Kebumen (Pawitah Batik, Mekarsari, Anggrek, Sekar Jagad).
Sedangkan produk makanan UKM yang dipamerkan antara lain: Sagon (Zaya, Hokiyo), Lanting (Tien Ting, Asri), aneka Keripik (Kribow, Kriuki, Royal Queen), Kerupuk dan Cistik Olahan Ikan Lele (Lezaaad), Sale Asap (Al Hayat), Minuman Jamu Kesehatan (Zahrin), Bolu Klemben Tempo Doeloe (Griya Jawi), serta Emping Jagung (Manunggal Rasa).
Syukur Alhamdulillah, dari 87 stand peserta PPUD 2017, stand Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kebumen dinyatakan sebagai Stand Terbaik Ke III Tingkat Nasional. (ADM/DTW)